Pages

Subscribe:

Labels

03/01/14

Apple Ajukan Paten OIS Untuk Kamera iPhone 6


Apple Ajukan Paten OIS Untuk Kamera iPhone 6
(iphoneincanada.ca)

Liputan6.com, Cupertino : Apple disinyalir sedang mengajukan sebuah paten melalui situs resmi lembaga paten Amerika Serikat. Paten yang baru diajukan perusahaan asal Cupertino, California itu berhubungan dengan teknologi yang akan dipakainya pada kamera ponsel di perangkat terbarunya.

Dikutip Tekno Liputan6.com dari GSM Arena, Senin (13/1/2014), kehadiran paten baru dari Apple ini membuktikan bahwa sebenarnya Apple sudah mengerjakan teknologi OIS sejak tahun 2012 silam, tetapi masih belum diketahui sebesar apa hasil pengembangannya.Paten yang diajukan berjudul VCM OIS actuator module. Dalam paten tersebut disebutkan bahwa teknologi tersebut memiliki kemampuan untuk meningkatkan autofokus dan OIS (optical image stabilization) yang ada di kamera iPhone.
Fungsi VCM OIS sendiri dalam penjelasan Apple adalah menyeimbangkan getaran tangan yang biasa muncul dari tangan pengguna ketika mengambil gambar. Kemampuan ini akan membuat hasil jepretan di iPhone akan tetap bagus walau tangan penggunanya bergetar saat mengambil foto.
Apple sendiri dikenal sebagai perusahaan yang tak pernah ikut-ikutan soal tren berkaitan besaran megapiksel kamera di perangkatnya. Resolusi kamera iPhone 5S yang sebesar 8 MP di saat perusahaan lain membenamkan kamera 13 MP di handset andalannya diklaim sebagai bukti keteguhan Apple soal resolusi kamera.

0 komentar:

Posting Komentar