Berada di zona aman, pelatih Hull City kemungkinan akan menurunkan pemain lapis kedua saat menjamu Everton di laga terakhir Stadion Kingstone Community Minggu (11/5/2014). Hull yang musim lalu promosi berada di peringkat ke-16 dan dipastikan bertahan di Liga Inggris musim depan.Pelatih Hull Steve Bruce lebih fokus menghadapi laga final Piala FA melawan Arsenal 17 Mei mendatang. Bruce tahu persis memenangai Piala FA memberi kesempatan kepada mereka bermain di level Eropa yakni Liga Europa.
Di sisi lain, apa pun hasil laga di kandang Hull tersebut juga tidak berpengaruh pada Everton yang sudah pasti finis di uurtan kelima dan mendapat jauh tiket ke Liga Europa. Namun pasukan Roberto Martinez itu ingin meraih kemenangan di laga terakhir setelah sebelumnya dua kali kalah beruntun
Di tangan Martinez, Everton menghadapi laga terbaik sepanjang sejarah mereka terutama dalam pengumpulan poin. Ini adalah kali pertama Everton bisa menembus 69 poin dalam satu musim. Perolehan poin terbaik mereka terjadi pada musim 2007-2008 dengan 65 poin. Jika menang atas Hull City, rekor tersebut akan semakin tajam.
Romelu Lukaku akan menjadi andalan di lini terdepan untuk menjebol gawang Hull City. Pemain yang dipinjam dari Chelsea ini pun mendapat pujian dari Jose Mourinho.
Hull vs Everton
- Minggu (11/5) pukul 21.00
- Stadion KC Stadium
- Prakiraan starter
* Hull City 4-4-2): McGregor; Rosenior, Figueroa, Davies, McShane; Elmohamady, Meyler, Boyd, Livermore; Long, Jelavic
* Everton (4-5-1): Howard; Coleman, Baines, Jagielka, Stones; McCarthy, Barry, Pienaar, Naismith, Barkley; Lukaku
- Prediksi
Superball 50:50
AsianHandicap 1/2:0
William Hill: 14/5-12/5-3/13
Baca di Koran Super Ball, Minggu (11/5/2014)
- Stadion KC Stadium
- Prakiraan starter
* Hull City 4-4-2): McGregor; Rosenior, Figueroa, Davies, McShane; Elmohamady, Meyler, Boyd, Livermore; Long, Jelavic
* Everton (4-5-1): Howard; Coleman, Baines, Jagielka, Stones; McCarthy, Barry, Pienaar, Naismith, Barkley; Lukaku
- Prediksi
Superball 50:50
AsianHandicap 1/2:0
William Hill: 14/5-12/5-3/13
Baca di Koran Super Ball, Minggu (11/5/2014)
0 komentar:
Posting Komentar