Pages

Subscribe:

Labels

19/10/13

Permintaan Maaf Sang Pencetak "Gol Hantu Bundesliga"

VIVAbola - Insiden "gol hantu" terjadi dalam lanjutan Bundesliga yang mempertemukan Hoffenheim melawan Bayer Leverkusen, Jumat 18 Oktober 2013 (Sabtu dini hari WIB). Hoffenheim kalah 1-2 karena "gol hantu" yang dicetak Stefan Kiessling.

Saat itu laga memasuki menit 70. Sundulan Kiessling sebenarnya hanya mengenai sisi gawang. Pemain 29 tahun ini bahkan sempat memegang kepalanya karena melihat bola sundulannya tidak masuk. Namun, tanpa diduga wasit Felix Byrch mengesahkan gol tersebut. Leverkusen unggul 2-0.

Setelah itu, Hoffenheim sempat memperkecil ketertinggalan menit 88 lewat aksi Sven Schipplock. Skor 2-1 untuk Leverkusen bertahan hingga akhir pertandingan dan "gol hantu" Stevan Kiessling menjadi pembeda.

Sadar gol itu seharusnya tak terjadi, Kiessling langsung meminta maaf. Hal tersebut dia ungkapkan dalam akun Facebook-nya, dan dilansir Bild.

"Saya 100 persen bisa memahami reaksi dari kalian semua. Berdasarkan tayangan ulang di TV saya lihat dengan jelas, itu tidak gol. Dalam pertandingan, saya tidak melihat secara jelas apakah sundulan saya masuk atau tidak. Entah bagaimana bola bisa berada dalam gawang," ungkap Kiessling.

"Saya minta maaf untuk semua fans olahraga atas pertandingan itu. Menang dengan cara seperti itu jelas bukan hal bagus. Keadilan sangat penting dalam olahraga baik di klub kami maupun bagi saya pribadi," tegas pemain internasional Jerman ini.

Bundesliga memutuskan tidak menggunakan teknologi garis gawang sampai Juli 2015. Padahal Premier League dan liga-liga lainnya sudah menerapkan teknologi ini. Dengan kejadian ini, bisa saja Bundesliga mempercepat penggunaan teknologi dalam pertandingan. (adi) 

0 komentar:

Posting Komentar